Illustrator + Writter + Visual dakwah

Total Pageviews

Wednesday, May 21, 2014

riset dalam design


   riset? mungkin pertama kali yang keluar di otak kita saat mendengar kata ini adalah tentang sebuah penelitian yang membosankan. terkecuali buat anak yang suka dengan ilmu-ilmu pasti itu lain cerita.
itulah yang aku pikirkan saat baru mendapat mata kuliah desain identitas visual alias DIV.
tapi setelah kesini-kesini aku mulai sadar pentingnya riset dalam sebuah desain. yang mungkin masih jarang disadari orang-orang yang bergerak dalam bidang yang satu ini.
    oke tanpa perlu prolog yang panjang lagi aku coba menjelaskan tentang riset desain yang sumbernya dari materi yang diberikan oleh dosenku.
desain is? desain bisa kita artikan sebagai sebuah solusi, kenapa solusi? karena salah satu tujuan kita membuat desain adalah untuk menyelesaikan masalah. masalah dalam hal ini tentunya adalah bagaimana kita bisa meningkatkan sebuah brand. sebagai contoh yang real adalah bagaimana kita menjual sebuah kripik tapi bisa memiliki nilai jual "lebih". sebagai salah satu contohnya membranding kripik biasa menjadi berbagai level pedas. coba kita pikir kalo kripik itu hanya dijual ala kadarnya, mungkin harganya ya akan biasa-biasa saja. tapi stelah kita branding produknya bisa jadi akan punya nilai jual lebih.
     lalu yang menjadi pertanyaan kemudia adalah mengapa riset?  jawabanya untuk mengupas secara detail tentang"kebutuhan user" yang sesunguhnya. dengan bagitu kita bisa mendesain desain yang tepat untuk user.
dari beberapa pengertian itu dapat disimpulkan lagi bahwa riset merupakan kegiatan sistematis dan terorganisi untuk memperoleh dan mengembangkan sejumlah pengetahuan dan menyelesaikan masalah tertentu.
     kemudian kita masuk dalam prinsip dasar dalam metode riset.
1. perhatikan "apa yang dilakukan" bukan"yang dikatakan"
2. lakukan riset pada elemen-elemen yang terkait secara relevan
3. 5W+1H
   
      
Comments
0 Comments

0 komentar:

ihdizein. Powered by Blogger.